Menginspirasi! Kapolsek Sindang AKP Saefullah Menyulap Silaturahmi Menjadi Cara Efektif Mengajak Warga Untuk Jaga Kamtibmas

    Menginspirasi! Kapolsek Sindang AKP Saefullah Menyulap Silaturahmi Menjadi Cara Efektif Mengajak Warga Untuk Jaga Kamtibmas
    Menginspirasi! Kapolsek Sindang AKP Saefullah Menyulap Silaturahmi Menjadi Cara Efektif Mengajak Warga Untuk Jaga Kamtibmas

    Indramayu, - Kapolsek Sindang Polres Indramayu Polda Jabar, AKP Saefullah SH, MAP, menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai di wilayah hukumnya dengan melaksanakan sambang silaturahmi kamtibmas. 

    Kegiatan tersebut dilakukan pada Selasa malam (25/07/2023) dan berlangsung di Desa Babadan dan Desa Kenanga, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu.

    Dalam kunjungan tersebut, Kapolsek Saefullah SH, MAP, bertemu dengan beberapa tokoh masyarakat penting di wilayah kecamatan Sindang, diantaranya, Sugeng S Kuswanto, selaku Kuwu Desa Babadan, Darpani, SH selaku Kuwu Desa Kenanga dan Ketua AKSI kecamatan Sindang, H. Sidik tokoh Desa Terusan, serta H. Murtasim selaku Ketua APKI Indramayu dan beberapa tokoh masyarakat lainnya dari Desa Kenanga.

    Kegiatan yang berlangsung dengan penuh kehangatan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.

    Pada kesempatan tersebut Kapolsek Sindang, AKP Saefullah menyampaikan beberpa pesan kamtibmas kepada para Kuwu dan tokoh masyarakat, salah satunya pentingnya peran aktif mereka dalam mendukung upaya Polsek Sindang untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah kecamatan Sindang. 

    Dalam hal ini, Kapolsek mengajak mereka untuk terlibat langsung dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal, tempat ibadah seperti masjid dan musholah, serta lingkungan sekolah.

    Selain itu, Kapolsek juga menekankan agar masyarakat tidak melakukan tindakan main hakim sendiri dan segera melaporkan setiap bentuk gangguan kamtibmas yang terjadi ke Polsek Sindang, baik secara langsung kepada Kapolsek maupun kepada bhabinkamtibmas yang ada di setiap desa.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek AKP Saefullah juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para Kuwu dan tokoh masyarakat Kecamatan Sindang atas dukungan dan doa yang selama ini mereka berikan. Dukungan dari mereka telah berperan penting dalam menjaga wilayah hukum Polsek Sindang tetap aman dan kondusif.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Sindang AKP Saefullah menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung tugas kepolisian. 

    "Kami sangat menghargai dukungan dan kerjasama yang telah diberikan oleh tokoh-tokoh masyarakat dan seluruh warga di Kecamatan Sindang. Mari kita tingkatkan komunikasi yang baik dan berkelanjutan agar informasi tentang situasi keamanan dapat saling terbuka, sehingga kita bisa bergerak lebih cepat dalam menanggapi setiap potensi gangguan kamtibmas, " kata AKP Saefullah, Rabu (26/07/2023).


    Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan segala bentuk kejadian atau perilaku yang mencurigakan yang dapat membahayakan ketertiban dan keamanan wilayah. 

    Dengan adanya laporan dari masyarakat, polisi dapat lebih cepat merespons dan mengambil tindakan preventif guna mencegah terjadinya tindak kejahatan.

    Kegiatan silaturahmi kamtibmas ini diakhiri dengan kesepakatan untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi yang lebih baik antara kepolisian dan tokoh masyarakat. 

    “Semoga kerjasama yang terjalin dapat memberikan hasil yang positif dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kecamatan Sindang, ” harap AKP Saefullah.

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Anjatan Pimpin KRYD, Amankan Sejumlah...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas Kamtibmas, Polsek Anjatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satu Dekade Kepemimpinan Jokowi, Polri Bentuk Ditressiber di 8 Polda
    Divisi Humas Polri Gelar Sosialisasi Bahaya Radikalisme di Ponpes Bumi Sholawat Sidoarjo
    Polda Jabar Sterilisasi Kantor KPU dan Bawaslu Provinsi Jabar Dengan Libatkan Satwa
    Polri Menyelamatkan Anak yang Dijual Ayahnya untuk Foya-Foya
    Kabag Penum Divhumas Polri Pimpin Pelaksanaan E Learning Kehumasan di Polda Jatim

    Ikuti Kami